Oct
Kalsi Eter atau sering Anda sebut sebagai atap kalsi adalah salah satu produk bangunan dari dalam negeri yaitu Eternit Gresik. Bahan dasar pembuatan atap kalsi adalah formula campuran semen dan juga serat alami dan sintesis yang memperkuat produk ini.
Kalsi Eter adalah produk yang tidak mengandung bahan crysotile, atau bebas asbes 100%. Selain itu, produk ini juga sudah memiliki standar internasional untuk produk yang terbuat dari fiber semen gelombang yaitu standar internasional ISO 9933. Berikut ini beberapa jenis atap kalsi yang perlu Anda ketahui.
3 Jenis Kalsi Eter Bebas Asbes
Atap Kalsi memiliki beberapa varian yang bisa Anda pilih. Varian dari atap kalsi dibuat untuk memudahkan para pengguna untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan masing-masing. Karena setiap tempat yang ingin menggunakan produk ini memiliki tipe model dan ukuran yang berbeda-beda.
1. Kalsi Eter 6
Eter 6 merupakan salah satu produk penutup atap Kalsi Indonesia yang memiliki fiber semen dalam gelombang besar. Jenis Eter 6 memiliki 6 gelombang atap dengan ketebalan 5mm dan 6mm. Atap Kalsi jenis ini merupakan produk atap kalsi paling baik diantara jenis produk yang lain.
Hal tersebut terjadi karena bentuk gelombang dari produk Eter 6 memiliki ketebalan lebih besar dan lebih tinggi. Sehingga menyebabkan daya tahan mekanisnya lebih awet dan kuat daripada yang lain. Produk jenis ini bisa Anda pilih untuk melengkapi bangunan industri, pertanian dan perumahan.
Selain itu, produk atap Kalsi Eter 6 juga bisa Anda pakai untuk menutup bagian luar atau pagar bangunan gudang atau pabrik. Hal ini sudah seringkali dilakukan di beberapa pabrik dan gudang yang ada di Indonesia.
2. Kalsi Eter 11
Eter 11 merupakan salah satu produk penutup papan atap yang menggunakan fiber semen dalam gelombang kecil. Jenis Eter 11 memiliki 11 gelombang atap dengan ketebalan 3,5mm. Atap Kalsi jenis ini merupakan produk atap kalsi yang paling ekonomis jika Anda bandingkan dengan Eter 6.
Hal tersebut terjadi karena Eter 11 memiliki gelombang lebih kecil dan ketebalan sedang. Eter 11 dapat Anda pilih untuk menutup atap rumah, garas, teras, selasar dan tempat lainnya. Produk jenis ini juga memiliki struktur yang ringan dan mudah dalam pengaplikasiannya.
3. Kalsi Eter 14
Ester 14 merupakan produk penutup atap dari fiber semer dengan gelombang kecil. Eter 14 memiliki 14 gelombang atap dengan ketebalan 4mm. Atap kalsi jenis ini memiliki ketahanan tingkat menengah diantara Eter 6 dan Eter 11.
Produk atap kalsi jenis ini bisa Anda pilih untuk pembangunan perumahan. Karena struktur atap jenis Eter 14 termasuk jenis yang ringan jika Anda bandingkan dengan Eter 6. Selain itu, instalasi menggunakan Eter jenis ini juga lebih mudah karena ringan.
3 Keunggulan Kalsi Eter
Setelah mengetahui 3 jenis atap Kalsi, ada 3 keunggulan yang juga perlu Anda ketahui dengan baik. 3 keunggulan ini bisa Anda jadikan pertimbangan untuk memakai atap jenis ini daripada jenis atap lain.
1. Bebas Bahan Asbes 100%
Pada sebagian negara di Eropa mulai memberikan larangan untuk penggunaan produk berbahan asbes. Hal tersebut karena zat berbahaya yang terkandung pada bahan asbes. Jika Anda sering menghirup debu asbes, sel paru-paru Anda akan rusak dan menyebabkan penyakit kanker. Sehingga bahan asbes menjadi bahan yang berbahaya.
2. Awet dan Tahan Lama
Bahan baku atap Kalsi yang sangat bagus dan berkualitas tinggi membuat atap ini tahan terhadap bahan kimia. Contoh bahan kimia yang tidak mempengaruhi atap Alderon seperti alkali, minyak dan zat asam. Selain itu, atap ini tidak mengalami perubahan walaupun terjadi perubahan cuaca dan termasuk salah satu produk atap yang tahan bakar.
3. Proses Pemasangan Mudah
Penggunaan Kalsi Eter dapat memudahkan Anda saat proses instalasi atau pemasangan. Anda juga bisa memilih jenis atap Kalsi sesuai kebutuhan Anda sehingga mempercepat proses pemasangan. Selain itu, atap kalsi mudah Anda rekatkan dengan paku dan bisa menyesuaikan ukurannya menggukan alat gergaji.
Bagaimana, apakah Anda mulai tertarik untuk memiliki atap Kalsi? Anda bisa menemukan atap Kalsi yang asli dan lengkap pada salah satu website perusahaan CV. Lightgroup Indonesia di https://lightgroupindonesia.com/. Demikian ulasan singkat mengenai Kalsi Eter, semoga bermanfaat.